MAKASSAR, BACAPESAN.COM- Kalla kembali mengintenskan program CSR nya dengan menggandeng Basarnas Sulawesi Selatan, Panin Bank, Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) Makassar dan Kedai Buku Jenny.
Kerjasama ini diwujudkan dengan penandatanganan MoU untuk merealisasikan berbagai program keselamatan, penghijauan, pendidikan dan hukum.
Chief Corporate Secretary & Legal Officer Kalla Group, Dr. Djunaidi mengungkapkan, dengan adanya kerja sama bersama empat lembaga/instansi ini, maka diharapkan cakupan program CSR dari Kalla Group dapat mencapai cakupan yang lebih luas.
Lanjut dia, SR Kalla Group kedepan akan fokus pada kegiatan yang berdampak besar kepada masyarakat. Misalnya dengan Basarnas, kita melakukan kesepakatan untuk melakukan pendidikan dan pelatihan kepada potensi-potensi SAR dari Kalla.
“Jadi, karyawan-karyawan kita yang jadi volunteer akan dilatih dan terlibat dalam kegiatan-kegiatan research & rescue atau pencarian dan penyelamatan untuk korban-korban bencana alam dan lainnya,” ungkap Subhan Djaya Mappaturung.
Selanjutnya untuk kesepakatan antara KALLA dan Panin Bank dalam penanaman bibit pohon. Bentuk kerja sama ini berupa kegiatan penghijauan lingkungan untuk mengurangi pemanasan global, melestarikan alam lewat penghijauan serta mengurangi risiko terjadinya bencana alam bagi masyarakat. Untuk itu, diharapkan tak hanya sekadar menanam pohon bersama-sama, tetapi juga menjaga bibitnya hingga tumbuh dengan melibatkan berbagai pihak.
“Kemudian dengan LBH Kota Makassar, kita akan fokuskan CSR untuk meningkatkan kesadaran hukum masyarakat. Bagaimana masyarakat, khususnya warga yang tidak mampu bisa mendapatkan akses keadilan yang bisa lebih luas dan terjamin. Dengan Kedai Buku Jenny, kita ingin memperluas literasi kepada anak-anak kurang mampu yang mungkin aksesnya terhadap buku dan komunikasi digital masih sangat terbatas,” jelas Subhan.
Sementara itu, Kepala Basarnas Sulawesi Selatan, Dr. Djunaidi, S.Sos, M.M, memberi apresiasi kepada Kalla Group yang telah menginisiasi kerja sama ini. Tentunya pendidikan dan latihan tersebut akan menambah potensi SAR untuk membantu tugas dan fungsi dalam pencarian dan pertolongan yang sangat bermanfaat bagi masyarakat.
“Kalla Group sangat luar biasa. Dari semua perusahaan yang kami bina, baru Kalla Group yang mau melanjutkan ketika ada latihan dasar SAR. Kalau mau melanjutkan pendidikan, berarti memang sudah masuk SAR asli. Dengan adanya kerja sama ini menunjukkan bahwa Kalla Group betul-betul ingin membantu masyarakat dalam pencarian dan pertolongan saat terjadi bencana alam,” tuturnya.
Regional Manager KTI PT Panin Bank, Hudli Huduri, mengungkapkan, kesepakatan pengadaan bibit pohon tentunya akan membawa manfaat bagi masyarakat. Panin Bank saat ini memang sangat membuka diri untuk bekerja sama dalam penanaman pohon, seperti trembesi, ketapang kencana dan palem.
“Kita bekerjasama hingga ke sekolah-sekolah sekaligus mengedukasi pelajar bagaimana memenuhi Ruang Terbuka Hijau di Kota Makassar dan saat ini kami juga bekerja sama dengan Kalla Group. Dengan adanya kerjasama ini, kita dapat berbuat lebih untuk masyarakat yang tentunya bermanfaat bagi kita juga. Mudah-mudahan kerja sama ini bisa kita tingkatkan secara terus-menerus,” tuturnya.
Pada Desember 2021, Kalla juga baru saja meneken nota kesepahaman bersama Dinas Kesehatan Kota Makassar. Kerja sama tersebut dalam penerapan Kawasan Tanpa Rokok di dua mal, yaitu NIPAH dan Mal Ratu Indah (MaRI). (*)