Antisipasi Kecelakaan, Satlantas Polres Parepare Ajak BBPJN Sulsel Data Perbaikan Jalan Rusak

  • Bagikan

PAREPARE, BACAPESAN.COM – Satlantas Polres Parepare bersama Perwakilan Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) PPK 1.3 Sulsel mengecek jalan berlubang di Kota Parepare untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan.

Kasat Lantas Polres AKP Muhammad Yusuf, mengatakan, pengecekan jalan dilakukan karena banyaknya keluhan masyarakat yang diterima.

“Kami bersama Perwakilan BBPJN Sulsel melakukan pengecekan atas banyaknya keluhan dari masyarakat,” ujar Muhammad Yusuf usai pengecekan, Kamis (03/02/2022).

AKP Muhammad Yusuf menambahkan, Jalan berlubang Jalan Ahmad Yani dan Jalan AM Arsyad yang bergelombang itu akan segera diperbaiki.

“Kita laksanakan pengecekan bersama, di lokasi sudah kita berikan tanda beberapa, ke depan akan kita rapikan dan meratakan jalan-jalan yang berlubang. Kita akan koordinasi lagi untuk perbaikan jalannya,” tutur dia.

Ia mengimbau kepada pengendara agar selalu berhati-hati saat melintas dan menaati peraturan lalu lintas demi keselamatan sendiri dan pengendara lainnya.

“Kami selalu mengimbau kepada pengendara untuk berhati-hati dan mentaati peraturan lalu lintas untuk keselamatan diri sendiri dan pengendara lain karena keluarga menunggu kita di rumah masing-masing,” pungkasnya
(***).

  • Bagikan