MAKASSAR, BACAPESAN.COM– Masih dalam semarak hari budaya yang ke 4, Aryaduta Makassar ikut memeriahkan.
Untuk menyemarakkan hari budaya Makassar, Aryaduta menyediakan sajian Sara’ba dan kue Taripang di area lobi. Sajian ini dapat dinikmati oleh para tamu yang berada di area lobi tanpa dikenakan biaya.
Selain menyediakan sajian tradisional, para staff juga menggunakan pakain adat tradisional Sulawesi Selatan seperti baju bodo, baju mandar, dan toraja. Dan seperti biasa susana lobi Aryaduta juga dimeriahkan dengan penampilan pemain music Pa’kacapi yang setiap hari mengalunkan musik tradisional untuk menghibur para tamu mereka.
“Kami bangga dengan perayaan hari budaya ini, karena ini merupakan cerminan keberagaman budaya yang berada di Makassar. Dan ini juga merupakan bentuk kebanggaan dan cinta kami akan keberagaman budaya yang ada di Makassar,” ujar Marcom Manager Aryaduta Nathalia.
“Sama halnya dengan dekorasi Ramadan kami tahun ini, kami mengangkat salah satu ikon kota Makassar yaitu miniature Masjid 99 kuba, yang akan terpajang di tengah lobi selama bulan Ramadhan. Kami ingin menunjukan kepada para tamu kami yang datang dari luar kota Makassar bahwa selain memiliki budaya yang berbeda-beda, Makassar juga memiliki sesuatu yang unik dan pantas untuk dibanggakan,” sambungnya. (*)