MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Mahasiswa jurusan Bimbingan dan Konseling (BK) UNM mengadakan kegiatan webinar mengenai “PERSONAL BRANDING FOR 5.0”, Rabu (1/6/2022) lalu.
Topik tersebut dinilai sangat edukatif mengingat pentingnya membangun Personal Branding sejak saat ini.
Webinar tersebut diadakan melalui Zoom Meeting yang dihadiri oleh pembicara/pemateri yang sangat inspiratif, yaitu Khaeria Ulfarani Rahman. Webinar ini secara khusus membahas mengenai apa sih personal branding dan bagaimana cara membangun personal branding pada diri kita.
Pembukaan webinar ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, mengingat webinar tersebut diadakan tepat dengan “Hari Lahir Pancasila” setelah itu dilanjutkan dengan sepatah kata oleh dosen, Ibu Dr. Farida Aryani,M.Pd.
“Webinar ini bukan hanya sebagai wadah bagi peserta tetapi juga sebagai bentuk pembelajaran bagi mahasiswa terkhusus dimata kuliah bk karir bagaiman mereka belajar mengelola sebuah event yang bermanfaat untuk banyak orang,” kata dia.
Kemudian webinar dilanjutkan dengan berdoa dan pemberian Ice Breaking kepada peserta, selanjutnya perkenalan dengan pembicara yang sangat hebat. Sebelum membahas persoalan inti, pembicara sebelumnya membagikan pengalamannya dalam membangun personal branding.
Personal branding pada dasarnya merupakan cara seseorang menunjukkan dan mempromosikan citra diri seseorang itu sendiri. Kemudian hal itu dianggap penting karena teman karir dalam membangun karirnya tidak akan luput dari adanya personal branding yg dilakukan.
Apalagi menjelang Era 5.0 manusia dituntut untuk dapat menyelesaikan berbagai permasalahan sosial dengan dukungan teknologi, hal tersebut tentu sangat berkaitan deng Personal Branding yg juga turut memanfaatkan penggunaan media sosial dan teknologi lainnya. Dengan memiliki personal branding akan membentuk diri agar dapat menentukan tujuan hidup dan karir seseorang.
Sesuai dengan para peserta webinar kami yang berasa dari kalangan masyarakat umum, mahasiswa dan siswa yang tentu sangat memikirkan karir masa depan.
Ketua Panitia Webinar, Ismunandar mengungkapkan harapannya kepada peserta yang mengikuti webinar.
“Saya berharap dengan dilaksanakannya webinar ini (webinar membangun personal branding for 5.0), Kita sebagai generasi 4.0 bisa dengan mudah membangun personal branding kita sendiri menuju era 5.0. Saya juga berterima kasih kepada para panitia, pembicara, peserta webinar dan juga media-media partner yang turut meramaikan dan membantu distribute kegiatan webinar Personal Branding For 5.0 kami,” tutupnya. (*)