Lepas peserta Gerak Jalan, Taufan Pawe Apresiasi Peran Orangtua Tanam Jiwa Nasionalisme ke Anak

  • Bagikan

PAREPARE, BACAPESAN.FAJAR.CO.ID – Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengapresiasi dukungan orang tua peserta didik, yang memberi dukungan kepada anak-anaknya.

Hal itu, diungkapkan Taufan saat membuka dan melepas peserta gerak jalan tingkat Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama sederajat.

Taufan mengapresiasi para orang tua siswa maupun para guru yang telah berpartisipasi aktif, menyukseskan kegiatan ini.

“Suksesnya kegiatan malam ini berkat dukungan orang tua siswa, yang telah memberikan suri teladan kepada anaknya,” kata Wali Kota dua periode ini.

Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel ini mengungkapkan, meriahnya kegiatan ini merupakan bukti bahwa orang tua siswa telah menanamkan jiwa nasionalisme, dan patriotisme kepada anaknya.

“Gerak jalan kami gelar pada malam hari karena di Parepare sudah terang benderang. Karena Parepare kini jauh lebih nyaman, dan dapat dinikmati pembangunannya,” tandasnya.
(***)

  • Bagikan

Exit mobile version