KPU Pinrang Berguru Metode Sosialisasi Pemilu di Sulut

  • Bagikan

PINRANG, BACAPESAN.COM – Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU – RI) mengundang komisioner KPU divisi sosialisasi, pendidikan pemilih dan partisipasi masyarakat se-Indonesia.

Kegiatannya dipusatkan di kota Manado propinsi Sulawesi Utara, tidak terkecuali komisioner utusan KPU Kabupaten Pinrang mengikuti kegiatan tersebut.

Ketua divisi sosialisasi, pendidikan pemilih, parmas dan SDM KPU Kabupaten Pinrang, Ali Jodding menyampaikan kegiatan berlangsung selama tiga hari Kamis – Sabtu (15 – 17 /9/2022) di Hotel Novotel kota Manado Sulut.

Ditambahkannya, dalam kegiatan ini pihaknya mendapatkan materi-materi dari Ketua KPU dan segenap komisioner KPU Republik Indonesia ditambah pemateri nasional yang hadir, yang muatannya bagaimana menajamkan program, arah kebijakan dan metode sosialisasi, pendidikan pemilih yang berkesinambungan dalam rangka menghadapi setiap momen pemilu dan pemilihan.

KPU juga diharapkan membangun kerjasama multi pihak termasuk peran dari media pemberitaan, medos dan media sosialisasi lainnya, sehingga masalah kepemiluan ini menjadi tanggungjawab semua pihak untuk mensukseskan Pemilu serentak pada 14 Februari 2024.

“Mulai tahun ini sudah menjadi tahun politik menuju 2024 isu-isu masalah kepemiluan akan semakin mengemuka dan hangat dikalangan masyarakat dan para pelaku politik,” paparnya.

Lebih lanjut Ali Jodding mengatakan, setelah pulang pihaknya akan segera melaporkan hasil pertemuan ini kepada Alamsyah selaku ketua KPU Pinrang dan komisioner lainnya secara bersama-sama. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version