MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Muslim Indonesia (UMI) menggelar Rapat Kerja di Aula FPIK UMI Lt. 1 pada Sabtu (24/09/2022).
Dalam Rapat Kerja ini mengangkat tema “Bersama Bersinergi Menuju Peningkatan Mutu Dan Tata Kelola Dalam Mendukung Universitas Muslim Indonesia Smart University”, ungkap Ketua Panitia Ir. Muhammad Senong, MP. yang juga Wakil Dekan 2 FPIK UMI dalam lapoannya.
Raker yang menghadirkan seluruh civitas akademika FPIK UMI ini dibuka langsung oleh Rektor UMI Prof. Dr. H. Basri Modding, SE.,M.Si. didampingi Pembina FPIK UMI Prof. Dr. Ir. H. Nasir Nessa, MS., Wakil Rektor V UMI Prof. Dr. Ir. H. M. Hattah Fattah, MS. dan Dekan FPIK UMI Dr. Ir. H. Abdul Rauf, M.Si.
Rektor UMI Prof. Dr. H. Basri Modding dalam sambutannya mengatakan, untuk mensukseskan UMI Smart University yaitu dengan adaptasi, bersinergi, kolaborasi dan penguasaan teknologi informasi.
Lanjut dikatakan, konsep UMI Embracing Smart University mengusung digitalisasi yang terdiri dari Smart People berkaitan dengan bagaimana menciptakan SDM UMI yang menguasai teknologi informasi.
Guru Besar FEB UMI ini juga mengatakan, setiap Anda adalah pemimpin dan setiap pemimpin akan diminta pertanggungjawaban atas hasil kepemimpinannya (HR. Bukhari dan Muslim).
“Hadis ini menunjukkan bahwa bapak/ibu semua memiliki tanggungjawab besar sebagai keluarga besar UMI untuk membesarkan UMI dengan mewujudkan UMI Smart University. Mari kita bersama-sama menata UMI secara bergandengan tangan dengan mensukseskan UMI menuju smart university,” ajak Rektor UMI 2 periode tersebut.
Sementara itu, Dekan FPIK UMI Dr. Ir. H. Abdul Rauf, M,Si. Mengucapkan terima kasih kepada Rektor UMI dan jajarannya atas dukungan kepada Fakultas Perikanan & Ilmu Kelautan UMI.
“Civitas Akademika FPIK UMI dalam Raker ini akan saling bersinergi dan berkolaborasi serta saling mensupport dalam mendukung UMI Smart University dengan Peningkatan Mutu Dan Tata Kelola Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan UMI,” ujarnya.
Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan ada tiga jurusan yaitu Budidaya Perairan, Pemanfaatan Sumber daya Perairan dan Ilmu Kelautan dengan semuanya terakreditasi dengan predikat “A”.
Alhamdulillah, Ilmu Kelautan dan Budidaya Perairan telah naik peringkat pengakuan akreditasinya oleh pemerintah atau BAN-PT dari Akreditasi “A” menjadi “Unggul”, tutupnya. (*)