MAKASSAR, BACAPESAN – Dinas Pariwisata Kota Makassar bersama Perhimpunan Hotel Dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulsel bakal menghelat Mice Expo Makassar 2022.
Rencananya, kegiatan yang akan berlangsung 15-16 Oktober mendatang ini bakal di helat di Phinisi Point Mall (Pipo) dan akan melibatkan sedikitnya 37 hotel di Sulawesi Selatan.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem menjelaskan, kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Dinas Pariwisata kepada industri perhotelan. Sebab kata dia, industri perhotelan menyumbang 22 persen PAD di kota Makassar.
“Kami ingin memulihkan sektor pariwisata, terkhusus hotel untuk segera bergerak,” ujarnya.
“Semua industri di Dispar punya kegiatan masing masing. Dalam kegiatan ini yang kami libatkan adalah industri perhotelan,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua PHRI Sulsel Anggiat Sinaga menerangkan kegiatan ini mempertemukan buyer dan sales.
“Kegiatan ini memang sangat kita harapkan, kita mencoba melakukan langkah besar. Nantinya akan ada 26 both besar dan tidak di pungut biaya, ” ucapnya.
“Sosial event memang harus digerakkan, dan dalam kegiatan ini kami juga mewajibkan semua hotel di bawah naungan PHRI berpartisipasi dan memberikan diskon besar,” tutupnya. (*)