Ada Cakades di Takalar Diduga Pakai HP Saat Ikuti Tes Tertulis

  • Bagikan

TAKALAR, BACAPESAN.COM – Sebanyak 147 orang Bakal Calon (Balon) kepala desa di Kabupaten Takalar mengikuti tes tertulis di SMP Negeri 2 Takalar, Senin (7/11/2022) lalu.

Tes tertulis merupakan seleksi tambahan bagi desa yang memiliki lebih dari lima bakal calon kepala desa dari 19 desa.

Pelaksanaan tes tertulis itu ditangani langsung oleh tim indenpenden dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).

Namun saat pelaksanaan tes tertulis itu berlangsung, ada salah satu Cakades berasal dari desa Sampulungan, Kecamatan Galesong Utara, yakni Sangkala Daeng Sikki tertangkap kamera sedang mengintip handphonenya.

“Saya curiga handphone itu dipakai untuk melihat kunci jawaban, kemungkinan juga ada kerjasamanya dengan pihak P2KD Kabupaten dan pihak IPDN selaku penguji,” kata salah seorang warga desa Sampulungan minta identitasnya dirahasiakan, Jumat (18/11/2022).

Sementara itu, ketua P2KD Kabupaten Takalar Nilal Fauziah yang dikonfirmasi belum memberikan jawaban. (*)

  • Bagikan