Waspada Set Top Box Meledak, Ini Cara Memasang dan Mematikan STB yang Benar

  • Bagikan
ILUSTRASI STB

JAKARTA, BACAPESAN.COM – Berikut merupakan cara aman memasang dan mematikan Set Top Box (STB) agar tidak meledak.

Sebagaimana diketahui beredar kabar jika ada kasus Set Top Box meledak sampai kasus ini menjadi viral di media sosial.

Sehingga kabar Set Top Box meledak membuat resah para masyarakat yang menggunakan STB dirumah.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) merespon kabar yang menyebut set top box atau STB bisa meledak.

Direktur Penyiaran Ditjen PPI Kementerian Kominfo, Geryantika Kurnia mengatakan, pihaknya telah melakukan investigasi kabar itu.

Pria yang akrab disapa Gery ini mengatakan, dari hasil investigasi menemukan bahwa set top box bukan meledak atau rusak.

“Saya sampaikan ke teman-teman kemarin viral set top box meledak, set top box berbahaya. Nah, jangan percaya isu-isu itu. Ternyata saat kita investigasi, ternyata bukan set top box-nya yang rusak atau meledak,” katanya, Senin 5 Desember 2022 dalam sebuah webinar.

Dia mengatakan, buka set top box yang meledak, tetapi penggunaan listik yang tidak sesuai.

“Tapi, penggunaan listriknya. Ada satu konektor hampir dipakai 6-7, itu kan bahaya. Ketika dicek set top box-nya itu nggak ada masalah. Jadi, kalau ada isu-isu (set top box meledak-red) itu dicek dulu,” katanya.

Dia juga imbau masyarakat agar membeli set top box yang direkomendasi oleh Kemenkominfo yakni ada SNI sebab ada garansi nya

“Kalau ada masalah dengan set top box, cukup hubungi service center. Kalau yang ada garansi itu benar-benar tersertifikasi itu dijamin keamanannya,” kata Gery.

Maka dari itu tidak ada salahnya untuk mengetahui cara memasang Set Top Box yang Benar

Cara memasang Set Top Box ke Tv

  1. pastikan TV sedang keadaan mati atau power off.
  2. Cabut semua kabel antena di TV tabung dan sambung ke port ‘ANT IN’ pada STB
  3. Sambungkan kabel HDMI dari STB ke Tv
  4. Bisa juga sambungkan kable STB ke bagian kabel AV
  5. Pastikan STB telah terhubung dengan daya
  6. Hidupkan TV tabung dan STB
  7. Pilih dan masuk ke menu pengaturan dalam TV tabung, kemudian pilih mode tampilan AV
  8. Menu STB sudah muncul pilihlah opsi pencarian saluran
  9. Berikut pilih simpan dan anda dapat menikmati siaran digital di TV tabung atau analog

Langkah Mematikan Set Top Box yang Benar

Cara mematikan Set Top Box sendiri dengan mematikan televisi terlebih dahulu.

Kemudian menekan tombol on/off di set top box atau remoter yang disediakan.

Pastikan perangkat set top box benar sudah berada dalam keadaan off atau mati. Karen aketika tidak dimatikan risiko terjadinya suhu panas di dalam mesin set top box akan muncul. (fin/*)

  • Bagikan

Exit mobile version