PINRANG, BACAPESAN.COM – Lomba Kompetisi Sains Nasional (KSN) Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan Matematika tingkat Sekolah Dasar (SD) / Madrasah Ibtidaiya (MI) se Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang,berlangsung di Kantor UPTD Dikpora Kecamatan Suppa Jalan Ambo Siraje No.5 Suppa, Senin (20/2/2023).
Ketua Panitia Lomba kompetisi Hj.Kurnia menuturkan, kegiatan ini diikuti seharusnya 27 SD se Kecamatan Suppa, namun ada satu sekolah yang tidak siap sehingga hanya diikuti 26 SD.
Kurnia menambahkan, setiap sekolah mengirimkan 2 orang siswa, satu siswa untuk satu mata pelajaran yang diperlombakan.
Sementara itu H.Zainuddin Kepala UPTD Dikpora Suppa yang juga sekaligus sebagai Korwil menyampaikan, kegiatan lomba ini selain mencari yang terbaik untuk dikirim ke tingkat Kabupaten.
“Kami juga mencari yang paling lemah diantara mereka untuk dibina agar lebih baik. Lomba ini bukan hanya mencari yang terbaik,yang paling rendah nilainya juga akan kami cari dan akan dilakukan evaluasi agar bisa memperbaiki kekurangannya”,papar H.Zainuddin. (*)