PINRANG, BACAPESAN.COM – Bupati Pinrang Irwan Hamid kembali membuka secara langsung kegiatan Pembinaan Pegawai Syara dan Panitia Pembangunan Masjid, Senin (6/3/2023).
Kali ini, Pegawai syara dan Panitia Pembangunan Masjid se-kecamatan Lembang dikumpulkan untuk kemudian mendapatkan pembinaan dalam hal tata cara dan pelaksanaan ibadah dimana pemateri yang ditunjuk oleh Majelis Ulama Indonesia cabang Pinrang sebagai pelaksana kegiatan.
Dalam sambutannya, Bupati Irwan kembali mengingatkan pentingnya sinergitas dan harmonisasi dari Pegawai syara dan Panitia Pembangunan Masjid.
Bagi Bupati Irwan, harmonisasi antara keduanya merupakan kunci keberhasilan manajemen dan pengelolaan masjid yang ada di Kecamatan Lembang dan Kabupaten pinrang pada khususnya.
Dirinyapun mengungkapkan bahwa, kerja keagamaan yang diemban oleh Pegawai syara dan Panitia pembangunan masjid merupakan tugas mulia yang dapat membuat ummat dapat beribadah dan menjalankan syariat islam dengan baik.
“Saya berharap harmonisasi dapat dijaga dalam menjalankan tugas – tugas keagamaan yang merupakan tugas mulia” pungkas Bupati Irwan.
Pada kegiatan ini hadir Ketua MUI Pinrang KH.Abd.Salam Latarebbi,Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat Lembang Muh.Yusuf Nur, Unsur Forkopimca Kecamatan Lembang, unsur KUA Kecamatan Lembang, Kepala Desa, Lurah, Pegawai Syara dan Panitia Pembangunan Masjid Se-Kecamatan Lembang. (*)