MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Islam Makassar menggelar ramah tamah dan pelepasan lulusan calon wisudawan sarjana S-1 pada hari Minggu, 4 Juni 2023 di Hotel Harper yang dilaksanakan secara luring yang disiarkan secara live di media sosial FKIP UIM Keren.
Jusmaniar. N, S.Pd M.Pd ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris yang merupakan ketua panitia ramah tamah, dalam laporannya mengatakan, ramah tamah FKIP ini dijadikan sebagai ajang silaturahim para alumni lulusan dan para orang tua lulusan dengan sivitas akademika FKIP UIM setelah menempuh pendidikan di FKIP UIM salama kurang lebih 4 tahun.
Dalam ramah tamah ini diikuti 58 orang lulusan yang berasal dari empat program studi yaitu: 1) sebanyak 28 orang lulusan dari prodi PGSD, 2) sebanyak 15 orang lulusan dari prodi PG-PAUD, 3) 6 orang lulusan dari prodi Pendidikan Bahasa Inggris, dan 4) 9 lulusan dari prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia.
Para lulusan ini telah dinyatakan lulus dengan memperoleh gelar sarjana pendidikan dan akan di wisuda Insya Allah hari Selasa tanggal 6 Juni 2023. Seluruh pengisi acara adalah dosen dan mahasisiwa dengan tujuan untuk memberikan persembahan terbaik kepada alumni sebelum melepas mereka. Acara ini terselenggara atas dukungan para pimpinan, dosen, para orang tua dan tentu saja alumni.
Kegiatan ini bertema Bolywood, dengan format semi informal untuk menampilkan suasana yang baru dan bisa menjadi referensi atau bhkan trend setter, serta diharapkan dapat dijadikan sejarah dan dikenang oleh alumni bahwa dimasanya pernah diadakan ramah tamah dengan tema yang berbeda dan unik. Selain itu, momentum ini dapat dijadikan sebagai ajang silaturrahmi dengan orang tua lulusan, beramah tamah dan merayakan kegembiraan, rasa syukur atas keberhasilan ananda mahasiswa setelah berjuang selama kurang lebih 4 tahun.
Badruddin Kaddas M.Ag Ph.D selaku Dekan FKIP UIM, sebelum melepas secara resmi para lulusan mengemukakan bahwa acara ini dikemas dengan tema Bollywood karena kita berharap para lulusan bisa menjadikannya inspirasi untuk berkiprah di kanca Internasional seperti para pemain film India yang dapat menjadi pemain film top dunia.
Para lulusan FKIP UIM telah didik selama kurang lebih 4 tahun dan mereka telah dibekali dengan kompetensi, keterampilan, dan karakter yang mumpuni dan siap terserap di dunia kerja.
“Alhamdulillah mulai tahun 2017 sampai sekarang FKIP UIM telah menghasilkan alumni sebanyak 814 orang dan ditambah 58 orang malam ini, maka semuanya berjumlah 872 orang laumni. Para alumni ini telah terserap di dunia kerja yang tersebar di seluruh pelosok nusantara, banyak yang menjadi guru PNS/ASN PPPK/honorer, wirausaha, pengelola lembaga pendidikan, tenaga kependidikan, dan banyak yang lanjut studi S.2 dan sekarang sudah ada beberapa telah menjadi dosen di beberapa perguruan tinggi.
Uniknya lagi banyak alumni yang telah menjadi guru di beberapa sekolah/lembaga pendidikan seperti di PAUD dan di SD sebelum mereka menyelesaikan studinya di FKIP UIM. Mereka diminta untuk tetap menjadi guru setelah melaksanakan PPL/KKN, ini menjadi bukti nyata bahwa lulusan FKIP UIM memiliki kelebihan yang tidak dimiliki dari kampus lain sehingga dapat diterima di dunia kerja.
Badruddin menambahkan bahwa para lulusan patut bersyukur dan berbangga bisa menyelesaikan pendidikan di FKIP UIM yang semua prodinya telah terakreditasi B oleh BAN PT, selama menempuh pendidikan di FKIP UIM di didik oleh dosen yang professional karena telah tersertifikasi dan telah eksis di kanca regional maupun nasional, seperti: menjadi Instruktur Nasional RI, menjadi Asesor, pelatih ahli dan fasilitator program sekolah penggerak, asesor dan anggota BAN PAUD/PNF Prov SulSel dan asesor BAN S/M Prof SulSel, penulis modul nasional Kementrian Agama RI dan masih banyak lagi yang lain.
Selain itu, di FKIP UIM sejauh ini terus mengembangkan diri salah satunya adalah berhasil menambah dua program studi baru, yakni prodi Pendidikan Profesi Guru dan Prodi Pendidikan Teknologi Informasi. Prodi Profesi Pendidikan Guru (PPG) ini berhasil kita buka yang ditandai dengan terbitnya Surat Keputusan Isin Oprasional untuk menyelenggarakan PPG mulai tahun ini. Tambah alumni Doktor dari Negeri Jiran tersebut.
Terakhir, beliau berharap “Para alumni tetap rajin belajar untuk mengembangkan diri, juga berharap ikut mendaftar PPG, dan mensosialisasikan bahwa di FKIP UIM dapat menyelenggarakan PPG pada tahun ini, serta senantiasa menjaga nama baik almamater Universitas Islam Makassar khususnya FKIP dan berharap kepada semua alumni FKIP agar tak hanya bisa terserap dalam dunia kerja, tapi mampu menciptakan lapangan pekerjaan khususnya dalam bidang pendidikan,” ungkap Badruddin Kaddas.
Dr. Ir. Hj. Andi Majdah M Zain, M.Si selaku Rektor Universitas Islam Makassar dalam sambutanya mengungkapkan sangat terkesan dengan acara ramah tamah dan pelepasan alumni FKIP UIM ini yang selalu membuat inovasi dan kejutan sehingga saya merasa bahagia. Olehnya itu, saya mengapresiasi kepada dekan FKIP bersama jajarannya yang terus berinovasi dan membuat terobosan baru yang hebat.
Majdah secara langsung mengucapkan
“selamat dan sukses kepada semua alumni FKIP yang berjumlah 58 orang dan juga kepada semua orang tua lulusan FKIP. Kalian lulus pada fakultas yang banyak menghasilkan prestasi dan mengharumkan nama baik UIM melalui beberapa capaiannya selama ini, maka sepantasnyalah kalian bangga selesai di FKIP UIM. Sejauh ini saya sangat bangga dan mengapresiasi capaian yang telah diraih oleh FKIP dan berharap ke depan FKIP UIM tetap mengembangkan diri untuk berinovasi memajukan mutu dan kualitas pendidikan di Indonesia serta menjadikan UIM sebagai kampus terkemuka di kawasan timur Indonesia” ujarnya.
Terakhir pihaknya berharap kepada para alumni untuk terus belajar, terus mengembangkan diri dan terus memberi kontribusi terbaik kepada nusa dan bangsa apapun profesi yang akan digeluti nantinya. Beliau juga berharap agar senantiasa menjaga nama baik almamater Universitas Islam Makassar. Tambah Istri dari mantan Wakil Gubernur SulSel dua periode bapak Agus Arifin Nu’man.
Tampak di penghujung acara, ibu rektor, WR 3, Dekan FKIP dan para dosen, para tendik, para alumni, panitia dan tamu undangan melakukan bollywood flashmob dengan menyerukan kata “UIM” untuk membangun keselarasan dan kekompakan antar civitas dan alumni FKIP UIM
Turut hadir dalam acara ramah tamah tersebut Wakil Rektor 3 UIM bapak Dr. H. Nurdin Tajri, S.H., M.H, Wakil Dekan I FKIP UIM Supriadi, S.Pd., M.Pd, Wakil Dekan II FKIP UIM Sri Hastati S.E M.Pd, Wakil Dekan III FKIP UIM Ince Prabu Setiawan B, S.Pd., M.Pd. Juga Ketua Prodi PGSD Erwin Nurdiansyah S.Pd. M.Pd, Ketua Prodi PG-PAUD Nasaruddin. R S.Pd M.Pd, Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Jusmaniar N. S.Pd., M.Pd, Ketua prodi pendidikan bahasa dan sastra Indonesia Erniati, S.Pd. M.Pd, Ketua Gugus Jaminan Mutu FKIP UIM Riskal Fitri S.Pd M.Pd, bersama unit jaminan mutu prodi, KTU FKIP UIM ibu Azizah S.E., M.Si serta dosen dan staf di FKIP UIM. (*)