PINRANG, BACAPESAN.COM – Dalam mengantisipasi terjadinya hal hal yang tidak diinginkan terkait pemberangkatan Jamaah Calon Haji yang pemberangkatannya dilaksanakan dua kali, Sekda Pinrang menggelar Rapat Koordinasi (Rakor).
Sekretaris Daerah kabupaten pinrang Ir.Budaya, memimpin langsung Rapat Koordinasi terbatas terkait pelaksanaan pemberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Pinrang, Kamis (8/6) di ruang rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang.
Pada kegiatan ini, Sekda Budaya berharap, panitia pemberangkatan telah mempersiapkan segala sesuatu yang bersifat tekhnis sehingga jalannya pemberangkatan tidak lagi menemui kendala.
Pemberangkatan JCH kali ini, lanjutnya, agak berbeda dengan tahun sebelumnya, hal ini dikarenakan akan ada dua kali pemberangkatan karena JCH Pinrang berada pada dua kloter berbeda.
Hal inilah yang menurut Sekda Budaya perlu dilakukan antisipasi untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan.
Untuk diketahui, JCH Kabupaten Pinrang diberangkatkan dengan 2 kloter berbeda, yakni masing – masing : kloter 38 berjumlah 368 orang akan diberangkatkan pada 17 Juni 2023 sementara yang tergabung dalam kloter 43 berjumlah 56 orang diberangkatkan pada 20 Juni 2023.
Pada kegiatan rakor terbatas ini, turut hadir Unsur TNI, Polri, Organisasi yang terlibat dalam pemberangkatan dan undangan lainnya. (*)