PANGKEP, BACAPESAN.COM – Peringatan tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah, Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau (MYL), Forkopimda dan ribuan santri dan pelajar gelar pawai lampion.
Pawai 1 Muharram, dengan berjalan kaki membawa lampion dan cahaya telepon genggam berkeliling kota Pangkep.
Pada peringatan 1 Muharram 1445 Pemkab Pangkep dan Kementrian agama berharap seluruh umat Islam meneladani sifat nabi Muhammad. Serta meninggalkan hal dan perbuatan yang menimbulkan dosa.
Selain pawai lampion, santri dari berbagai pondok pesantren mempersembahkan penampilan dan keterampilan dihadapan bupati dan forkopimda.
“Penyampaian dari Kakan Kemenag, kita melibatkan semua pondok pesantren. Sesuai laporan pantia ada 5600 peserta malam ini,”ungkap MYL.
Kepala kantor Kemenag Pangkep, Muhammad Nur Halik menambahkan, tahun baru Islam diharapkan semakin memacu diri ke arah yang lebih baik.
“Kemudian, karakter anak Ponpes harus ditunjukkan bahwa inilah yang diberikan oleh pimpinan dan guru di Ponpes. Jangan keluar dari koridor,” singkatnya.(*)