Mengaspal Makasar, All New BMW X1 Ada Sensor Rem hingga Driving Assistant

  • Bagikan
Produk All New BMW X1

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – PT Astra Internasional Tbk kembali memperkenalkan produk baru All New BMW X1 di Showroom resminya BMW Astra Pettarani, Rabu (6/9).

Hadir dengan tampilan baru, kendaraan luxury pendatang baru di segmen SUV ini dibandrol dengan harga Rp1,02 Miliar.

Berbeda dengan generasi sebelumnya, All New BMW X1 yang merupakan generasi ke tiga hadir dengan body lebih panjang dan luas. Selain itu, All New BMW X1 memiliki desain menonjol, lebih kokoh, desain interior modern dan lapang, hingga fitur teknologi inovatif BMW Curve Display, Driving Assistant, dan Parking Assistant. Kelapangan kabin, digitalisasi dengan BMW Operating System 8 dan BMW Curved Display.

BMW X1 juga memiliki pilihan mengemudi otomatis yang jauh lebih luas dan sistem parkir membantu untuk menentukan karakter yang modern dari Sports Activity Vehicle (SAV) untuk segmen kompak premium.
.
Kepala Cabang BMW Astra Makassar, Ahmad Rifai Saksani menjelaskan, kehadiran All New BMW X1 memberikan semangat dan optimisme di bidang sales. Pihaknya memprediksi kehadiran produk ini mampu mendongkrak penjualan 10 hingga 20 persen.

“Jadi All New BMW X1 ini memiliki radar yang bekerja mendeteksi kendaraan yang berada di depan, misalnya kita nyetir mobil, tiba-tiba kendaraan di depan rem mendadak, radar ini akan mengirim sinyal dari dalam mobil dan melakukan emergensi break. Ini fitur baru di BMW X1, Ini pertama kali di generasi ke tiga. Kalau di tol misalnya kendaraan oleng, mobil ini langsung mendeteksi dan mengingatkan pengendara dengan sensor,” jelas Rifai.

“Dengan adanya BMW X1 ini menjadi tulang punggung melihat kontur jalan yang kita punya. Saya berharap dapat menaikkan 10-20 persen penjualan di Sulawesi. Sejauh ini Kita optimis,” tambahnya.

Di Sulsel, All New BMW X1 hadir dengan empat varian warna yakni Alvin white, biru, hitam dan silver.

“Ini kita pilih biasanya warna favorit yang banyak dipilih di Indonesia,” pungkasnya.

“Dari segi after sales, setiap pembelian BMW di Astra Internasional ada 5 tahun servis gratis dan 5 tahun garansi, 2 tahun perlindungan ban dan privat tahunan Astra. Garansi meliputi semua ketika malfungsi atau eror dan tidak berfungsi akan di cover garansi ini selama 5 tahun,” bebernya. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version