Wali Kota Parepare Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

  • Bagikan

PAREPARE, BACAPESAN.FAJAR.CO.ID – Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, memimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional di Halaman Kantor Walikota, Senin (18/9/2023).

Upacara Hari Kesadaran Nasional kata Taufan, merupakan upacara rutin yang dilaksanakan tanggal 17 setiap bulannya, dilaksanakan oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) bertujuan untuk memantapkan kualitas pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat.

“Kepada seluruh ASN yang hadir hari ini adalah mereka orang yang beruntung karena bisa mengabdikan jiwa dan raganya demi bangsa dan negara khususnya bisa memajukan Kota Parepare,” jelasnya.

“Tingkatkan kinerja dengan mengedepankan sikap integritas sehingga apa yang menjadi tujuan kita bersama yaitu mensejahterakan masyarakat dapat tercapai secara menyeluruh,” pesan Taufan Pawe dalam sambutannya.
(***)

  • Bagikan

Exit mobile version