DPRD Kota Parepare Kembali akan Gelar Reses

  • Bagikan

PAREPARE, BACAPESAN.FAJAR.CO.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Parepare akan turun mengunjungi konstituennya, hal tersebut diungkapkan Sekretaris DPRD, Arifuddin Idris, belum lama ini.

Dia mengungkapkan bahwa sudah dijadwalkan agenda temu konstituen / reses anggota dewan di daerah pemilihan masing-masing.
“Berdasarkan agenda DPRD, reses dijadwalkan selama 3 hari yakni mulai tanggal 27 sampai dengan 29 oktober 2023,”ungkapnya.

Anggota DPRD akan turun menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya masing-masing. “Adapun jadwal resesnya tergantung anggota DPRD nya yang jelas dalam jangka waktu 27 – 29 oktober”lanjutnya.

Hasil reses nantinya kata Arifuddin Idris, akan disampaikan dalam rapat paripurna untuk selanjutnya dimasukkan dalam pokok pokok pikiran DPRD.
(***)

  • Bagikan