JAKARTA, BACAPESAN.COM — Politikus PSI, Ade Armando meminta maaf kepada masyarakat Yogyakarta terkait video pernyataannya yang menimbulkan kegaduhan.
Sebelumnya, Ade Armando viral lantaran menyinggung Yogyakarta sebagai pusatnya politik dinasti di Indonesia.
Melihat video pendapat Ade Armando terkait politik dinasti tersebut. Banyak pihak yang merasa tersinggung khususnya di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Bahkan, beredar kabar bahwa akan ada aksi untuk menangkap Ade Armando dan mendatangi langsung kantor PSI di Yogyakarta.
Mendengar kabar tersebut, Ade Armando melalui unggahan di akun X pribadinya @adearmando61, menyampaikan ucapan permintaan maafnya.
“Saya ingin mengajukan permohonan maaf sebesar-besarnya, seandainya video saya terakhir tentang politik dinasti telah menimbulkan ketersingunggan dan kegaduhan terutama di Daerah Istimewa Yogyakarta,” kata Ade Armando dalam video di akun X pribadinya itu, dikutip Senin (4/12/2023).
“Saya sudah mendengar akan ada aksi tangkap Ade Armando dan rencana untuk mendatangi PSI Yogyakarta,” tuturnya.