“Tapi di perjalanan ini, kami berdiskusi di Angkatan Darat, ini perlu dilakukan di seluruh Indonesia. Hari ini hanya dilaksanakan di 8 kabupaten, di sini Sulawesi Selatan, dalam waktu dekat kita akan selenggarakan di seluruh Indonesia secara bertahap nantinya,” jelasnya.
Menurut dia, kehadiran dirinya di Kabupaten Bantaeng Provinsi Sulsel karena berkat komunikasi yang baik antara pihaknya dengan eSeaweed Indonesia Foundation, Pemprov Sulsel, Pemkab Bantaeng dan seluruh pihak terkait.
“Karena komunikasi saya bersama Pak Hamid Awaludin yang kebetulan istrinya Ketua Umum eSeaweed Indonesia Foundation yang sudah lama memikirkan bagaimana supaya program pembersihan khusus plastik di Bantaeng ini, akan bisa terdukung oleh semua elemen,” bebernya.
Selain itu, pihaknya akan mengikuti peresmian sumur bor TNI Manunggal bersama masyarakat di Pondok Pesantren As’Adiayah Kabupaten Bantaeng dan 59 sumur bor lainnya di seluruh kabupaten kota se-Sulsel. (*)