“Walk Through The Park adalah momentum penguatan Positioning dan Branding NIPAH yang tak hanya hadir sebagai mal atau pusat perbelanjaan, tetapi taman dan ruang publik yang mudah dijangkau dan ramah di tengah riuhnya perkotaan dengan segala aktivitasnya, serta memberikan solusi untuk segala kebutuhan pengunjungnya. Juga memberikan ruang kolaborasi dengan proses diskusi kreatif di dalamnya; berkomunikasi, bertemu, dan berjejaring lebih luas. Maka, hadirnya Ja & Joy semakin memperkuat kampanye Nipah Park sebagai ruang publik,” tambahnya.
Berlokasi di Rooftop Garden NIPAH PARK, penamaan Ja & Joy “Taman di Atas Kota” selaras dengan visi Nipah Park menjadi lingkungan hijau yang sustain penuh dengan pemandangan natural pepohonan hijau.
Mengusung tagline “Tempat Semua Rasa Dirayakan”, Ja & Joy bukan hanya sekadar tempat yang menyediakan food and beverage dari beberapa jenama lokal yang disebut Homies, tetapi Ja & Joy juga akan menghadirkan beberapa key product seperti Quad Skate Outdoor pertama di Makassar yaitu Jolly Rolly dan Photobooth dengan konsep baru dan berbeda, Lift Up Your Joy.
Tak hanya itu, Playroom sebagai tempat bermain anak-anak yang edutainment, serta Ja & Joy Experience yang menyediakan ragam permainan outdoor interaktif semakin melengkapi dan memberikan solusi untuk segala kebutuhan pengunjungnya.
Grand Opening Ja & Joy akan digelar selama 7 hari berlangsung dari tanggal 25 Desember hingga 31 Desember 2023 dengan mengangkat campaign “Bergerak ke Atas”.
“Campaign Ini Menandakan Kick Off Ja & Joy dan memiliki kesan pada publik untuk mengimajinasikan suatu tempat yang berada di atas dan bertindak menuju tempat tersebut, selaras dengan kontekstual ruang Ja & Joy – Taman di Atas Kota. Serta menjadi harapan untuk tumbuh dan berkembang bersama ekosistem yang dilingkupi dengan semangat kolaboratif,” ujar Wahyu Al Mardhani selaku Brand Marketing Communication Manager Ja & Joy.
Acara ini akan memuat aktivitas menarik dengan ragam konten yang mengedukasi dan menghibur, seperti Talkshow dan Idea Presentation yang akan membahas tema dan topik seputar perkotaan beserta gerakan-gerakan yang memberi pengaruh baik, serta kegiatan produktif lainnya yaitu workshop, kompetisi, kegiatan olahraga yang bekerja sama dengan beberapa kolaborator. (Hikmah)