Puluhan Guru Honorer di SMAN 5 Takalar Belum Terima Gaji

  • Bagikan
ilustrasi

TAKALAR, BACAPESAN.COM – Puluhan gurun honorer di SMAN 5 Takalar dikabarkan belum di bayarkan gajinya sejak bulan oktober, november dan desember tahun 2023 lalu.

“Kasihan itu honorer ini disini karena sudah mau masuk empat bulan namun gaji mereka belum dibayarkan dari jumlah guru honorer sebanyak 15 orang,” ungkap narasumber rakyatsulsel, kamis (25/01/2023).

Diketahui gaji guru honorer di SMAN 5 Takalar mereka hanya diberikan 15 ribu perjam, itupun selama ini dipotong lima ribu katanya untuk wali kelas sehingga guru honorer terima 10 ribu perjam. Masa guru honorer gaji wali kelas 10 ribu perjam,” kesalnya.

“Kalau di akumulasi dalam perbulan setiap guru honorer terima gaji berkisar 500 ribu perbulan. Selain gaji guru honorer yang belum dibayarkan, ternyata honor wali kelas SMA 5 Takalar belum juga dibayarkan, banyak disini kegiatan tahun 2023 lalu yang tidak terbayarkan,” bebernya.

Hal ini kuat dugaan telah terjadi penyelewengan penggunaan Dana BOS di SMAN 5 Takalar tahun 2023.

Sementara bendahara SMAN 5 Takalar saat berusaha di konfirmasi belum berhasil sampai berita ini tayang. (Tiro)

  • Bagikan

Exit mobile version