Bupati Gowa Terpilih Pimpin Kwarda Gerakan Pramuka Sulsel

  • Bagikan
Adnan Purichta Ichsan terpilih sebagai Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Sulawesi Selatan masa bakti 2024-2029.

“Dengan mencermati kondisi yang ada saat ini, maka kebijakan yang kami ambil pertama adalah memperbaiki struktur organisasi melalui rasionalisasi yaitu dengan perampingan menuju organisasi yang efektif, efisien dan modern. Dimana penataan organisasi diawali dengan perbaikan dan penguatan kelembagaan gerakan pramuka, tugas, fungsi serta anggaran diubah menjadi tanggung jawab pemerintah,” sebutnya.

Tak hanya itu, pihaknya juga akan menitik beratkan kepada peningkatan kualitas sumber daya manusia yang mengarah kepada pramuka yang profesional, proporsional dan unggul untuk menuju Indonesia Emas 2045.

“Peningkatan kualitas sumber daya manusia dilakukan melalui rekruitmen, pendidikan dan pelatihan serta pembinaan yang diarahkan menuiu insan yang Pancasilais agar mempunyai rasa kepeduliaan yang tinggi, cinta tanah air semangat bela negara dan nasionalisme,” urainya.

Kendati demikian dengan berbagai hal yang disampaikan, pihaknya akan terus menerima saran dan masukan dari seluruh pihak yang ada. Pasalnya keberhasilan program itu bisa diraih jika adanya kerjasama dan kolaborasi umtuk memajukan pramuka khususnya pramuka Sulawesi Selatan.

“Kita semua pasti ingin melihat pramuka ini lebih baik ke depan. Oleh karena itu semua saran, masukan dan pendapat dari kita semua saya pastikan bahwa kita akan akomodir untuk kita bahas secara bersama-sama, dan akan kita jadikan program kerja gerakan pramuka Sulawesi Selatan, karena bagi saya tidak ada kemajuan dengan cara-cara individualistik bamun keberhasilan itu bisa diraih dngan cara-cara kolaborasi. Jadi mari bersama-sama membangun pramuka Supawesi Selatan menjadi pramuka yamg lebih baik lagi di masa tang akan datang,” harap Adnan. (*)

  • Bagikan