Hal yang sama diungkapkan Sariana Daeng Kanang. Dirinya yang sejak tahun lalu mendapatkan bantuan ini juga sangat terbantu.
“Terbantu sekali dan alhamdulillah sejak adanya bantuan ini tahun lalu saya dapat terus,” tambahnya.
Untuk Kabupaten Gowa tahun 2024 ini jumlah penerima bantuan pangan sebanyak 61.145 dengan total beras 611.450 kg/bulan yang dibagikan untuk 18 kecamatan terdiri dari 167 desa/kelurahan.
Sementara khusus di Keluarahan Katangka sebanyak 823 Penerima Bantuan Pangan (PBP) yang mendapatkan bantuan ini, dimana setiap PBP akan mendapatkan 10 kg beras hingga enam bulan kedepan serta para penerima harus membawa fotocopy KK dan KTP untuk menvalidasi data penerima. (*)