69 Anak Stunting di Sapanang Jadi Perhatian Khusus BRI Pangkep

  • Bagikan
Asisten Manager Operasional BRI Pangkep Fransiska Widiastuti Ponongoa (dua kiri), menyerahkan bantuan tambahan gizi secara simbolis kepada Kepala Puskesmas Bungoro, H. Darwis yang disaksikan Sekcam Bungoro, Amri Yunus dan Lurah Sapanang, Amiruddin di Aula Kantor Lurah Sapanang, Kecamata Bungor, Jumat (23/02/2024).

Terpisah Lurah Sapanang, Amiruddin berterima kasih dan mengapresiasi aksi sosial yang digalakkan BRI Pangkep.

“Sebelumnya kami ucapkan terima kasih atas perhatian BRI Pangkep, kami harap dengan kegiatan ini, gizi anak anak kami bisa bertambah dan tercukupi, sehingga wilayah kami bisa terbebas dari stunting,” singkat Amiruddin.

Sementara itu Warga kelurahan Sapanang, Rosnani menyampaikan terima kasihnya, dia menyebut jika ini adalah hal luar biasa yang dilakukan Bank BUMN tersebut untuk anak anak di kelurahan Sapanang.

“Terima kasih BRI Pangkep, semoga upaya ini bisa membantu kami dan anak anak kami dalam peningkatan gizinya,” singkat Rosnani.

Kegiatan sosial yang bergerak dibidang kesehatan memang gencar dilakukan BRI Pangkep, dimana sejak Januari kemarin BRI Pangkep juga telah menyalurkan makan tambahan gizi, termasuk menyerahkan bantuan alat kesehatan berupa Antropometri KIT untuk tenaga kesehatan di lingkup Puskesmas Bungoro dan Puskesmas Pundata baji Labakkang.(atho)

  • Bagikan

Exit mobile version