Dipimpin AKP. Cut Juwita Sufirman: MT Ukhuwah UMI Resmi Dikukuhkan

  • Bagikan
Pelantikan Majelis Taklim Ukhuwah Universitas Muslim Indonesia (UMI) periode 2024-2026.

Dia menambahkan, dalam struktur kepengurusan, semua dilibatkan berperan strategis dan berkonstribusi dalam mendukung program pimpinan Universitas dalam mewujudkan visi-misi UMI. 

Menurutnya, kemajuan dan perkembangan organisasi di dukung dengan komitmen pengurusnya. Mebangun sinergitas dan kolaborasi dalam konsep berjamaah sebagai kekuatan kekuatan dalam konstribusi guna penghikmatan kepada umat.

“Sebaik-baik manusia ketika bermanfaat bagi orang lain. Kedepan banyak tantangan yang akan kita hadapi dalam berbagai aktivitas dan peran kita, kita sama-sama memikirkan program kedepan,” sebutnya. 

Dikatakan, ia sangat yakin dengan konsep jamaah yang dimiliki UMI, komitmen bersama pengurus MT Ukhuwah UMI untuk selalu membenahi diri dalam bentuk ikhtiar kita bersama, akan menjadi modal agar tetap bersama dan bertahan dan tetap eksis berkonstribusi mendukung UMI sebagai lembaga pendidikan dan dakwah.

Harapan penutup kepada pengurus MT Ukhuwah UMI yang dilantik, mohon mebantu dalam menjalankan roda organisasi ini, dan diingatkan jika hal yang harus dilakukan untuk kepentingan UMI. 

“Karena kebersamaan menjadi kekuatan dan modal utama dalam menjalankan organisasi yang kita cintai ini. Kita harus bersinergi, berkolaborasi dalam memainkan peran pengkhikmatan kita kepada UMI,” pungkasnya. (YAD/*)

  • Bagikan

Exit mobile version