Tak Ada WFH di Pemkot Makassar, ASN Diingatkan Jangan Tambah Libur Lebaran

  • Bagikan
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Pemkot Makassar agar tidak menambah jatah libur lebaran.

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Pemkot Makassar agar tidak menambah jatah libur lebaran.

Kendati Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara – Reformasi Birokrasi ( Kemenpan-RB), telah menyetujui usulan ASN untuk work from home (WFH) selama dua hari, yaitu Senin (16/4/24) dan Selasa (17/4/24), namun Danny sapaan akrab Ramdhan Pomanto mamandang WFH tak perlu dilakukan di lingkup pemkot Makassar.

Danny menegaskan akan memimpin langsung apel pagi di hari pertama kerja pasca libur lebaran, untuk memastikan kehadiran ASN pasca cuti hari raya.

“Besok saya pimpin apel langsung walaupun ada imabaun WFH tapi saya kira di sini, jangan mi WFH,” kata Danny, Senin (16/4/24).

  • Bagikan

Exit mobile version