Sebelumnya Danny menuturkan, alasan perpanjangan jabatan Firman Pagarra sebagai Pj Sekda Kota Makassar, lantaran pemkot Makassar masih dalam masa seleksi jabatan pimpinan tinggi (JPT) Pratama atau setingkat Eselon II.
Yang mana kata dia, Pj Sekda ditunjuk selaku ketua tim seleksi (timsel), sehingga menurut Danny, jabatan Firman Pagarra perlu diperpanjang hingga tiga bulan ke depan.
“Kalau pak Sekda sudah 3 bulan, kita perpanjang. Kalau selesai lelang tujuh jabatan, saya langsung lelang sekda,” kata Danny melalui sambungan telepon, Senin (4/3/24).
Danny mengaku, akan terlebih dahulu merapikan susunan perangkat pemerintahan mulai dari tingkat bawah, sebelum membuka lelang sekda, agar penyegaran yang akan dilakukan tidak tumpang tindih.
“Pelantikan dulu, saya isi-isi (jabatan kosong), bergeser lagi semua kan, camat bisa bergeser, lurah-lurah saya segarkan, rt dan rw kita segera evaluasi sekaligus, baru kita lelang sekda,” tuturnya.