Peringati Hari Bumi, Pemkab Gowa Tanam 8000 Pohon di Tiga Titik

  • Bagikan
Peringati Hari Bumi Sedunia, Pemerintah Kabupaten Gowa melakukan penanaman pohon sebanyak 8.000 pohon, Senin (22/4).

Sementara Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gowa, Azhari Azis mengatakan penanaman ini melibatkan seluruh ASN Lingkup Pemerintah Kabupaten Gowa, TNI, Polri, BUMD BUMN dan dunia usaha di Kabupaten Gowa, dimana pihaknya menyediakan sebanyak 8.000 pohon sebagai simbol delapan tahun kepemimpinan Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan dan Wabup Gowa, Abd Rauf Malaganni (Adnan-Kio).

“Kegiatan ini bertujuan untuk memulihkan dan meningkatkan fungsi hutan dan lahan, guna meningkatkan daya dukung produktivitas dan peranannya dalam menjaga sistem penyangga kehidupan serta pelestarian lingkungan hidup,” jelasnya.

Penanaman Pohon ini dipusatkan di Danau Mawang dan turut dihadiri Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Malaganni, Pj Sekda Gowa, Abdul Karim Dania, jajaran Forkopimda Kabupaten Gowa dan para pimpinan SKPD serta Camat Lingkup Pemkab Gowa. (*)

  • Bagikan