Pemkab Gowa Tingkatkan Pemanfaatan Kanal Pengaduan SP4N LAPOR! dengan Libatkan Masyarakat

  • Bagikan
Pemerintah Kabupaten Gowa bekerjasama dengan USAID ERAT melaksanakan Pelatihan Sahabat LAPOR! di Ruang Rapat Kantor Bappeda, Selasa (14/5).

GOWA, BACAPESAN.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa terus berkomitmen meningkatkan pelayanan terhadap seluruh lapisan masyarakat. Salah satunya melalui peningkatan pemanfaatan aplikasi Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) – Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR!) yang merupakan kanal pengaduan masyarakat yang terintegrasi secara nasional dengan melibatkan masyarakat di kecamatan yang disebut Sahabat LAPOR!.

Sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Gowa bekerjasama dengan USAID ERAT melaksanakan Pelatihan Sahabat LAPOR! di Ruang Rapat Kantor Bappeda, Selasa (14/5).

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Gowa, Sujjadan mengatakan meningkatkan pemanfaatan aplikasi SP4N LAPOR! oleh masyarakat bukanlah sekedar sebuah platform, tetapi sebuah inovasi yang telah melangkah lebih jauh untuk memperkuat keterlibatan masyarakat dalam memajukan kabupaten Gowa menuju arah yang lebih baik.

“Pelatihan Sahabat LAPOR! ini menjadi bukti konkret dari komitmen kita bersama untuk melibatkan masyarakat dalam proses pembangunan. Melalui pelatihan ini kita tidak hanya memberikan keterampilan teknis kepada peserta, tetapi juga menanamkan semangat kolaborasi, partisipasi, dan tanggung jawab bersama dalam menjaga keberhasilan dan keberlanjutan inovasi ini,” katanya.

Sujjadan menyebut, Sahabat LAPOR! merupakan ujung tombak dari perubahan yang ingin dicapai bersama. Menurutnya dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh dalam pola latihan, pihaknya yakin Sahabat LAPOR! akan menjadi agen perubahan yang efektif, dalam peningkatan pelayanan publik di Kabupaten Gowa.

“Sahabat LAPOR! adalah garda terdepan dalam menyebarkan informasi, memfasilitasi partisipasi masyarakat dalam mengawal pelaksanaan pelayanan publik yang merata dan inklusif di Kabupaten Gowa yang kita cintai, karena ini merupakan inovasi yang memberdayakan pemuda milenial sebagai agen LAPOR! di setiap kecamatan yang menghubungkan kepentingan pemerintah, dan masyarakat dalam pengelolaan pengaduan pelayanan publik,” jelasnya.

Ia berharap pelatihan ini akan bermanfaat bagi seluruh pihak, khususnya akan meningkatkan kapasitas Sahabat LAPOR! dalam menggunakan dan memanfaatkan platform SP4N LAPOR! dengan lebih efektif, serta mereka akan memperoleh pengetahuan dan keterampilan baru yang dapat diterapkan dalam memfasilitasi partisipasi masyarakat dalam pelaporan dan penyelesaian masalah di tingkat lokal.

  • Bagikan