Prof Zudan Arif Fakrulloh Resmi Dilantik Jadi Pj Gubernur Sulsel

  • Bagikan
Prof Zudan Arif Fakrulloh resmi dilantik sebagai Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Jumat, (17/5/2024).

JAKARTA, BACAPESAN.COM — Prof Zudan Arif Fakrulloh resmi dilantik sebagai Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Jumat, (17/5/2024).

Prof Zudan menggantikan Bahtiar Baharuddin. Sedangkan Bahtiar menjadi Pj Gubernur Sulbar.

Artinya, Prof Zudan yang baru saja menyelesaikan jabatannya sebagai Pj Sulbar dan Bahtiar yang baru saja melepas jabatan Pj Gubernur Sulsel hanya bertukar posisi.

Dalam keterangannya, Prof Zudan berharap agar dia mampu melaksanakan program-program secara maksimal.

“Ditugaskan untuk melaksanakan tugas sebagai penjabat di Provinsi Sulawesi Selatan,” kata Prof Zudan.

“Mudah-mudahan kita semua, saya beserta kawan-kawan beserta masyarakat amanah, sebaik-baiknya, seoptimal mungkin untuk melaksanakan tiga tugas pokok, tugas pemerintahan, tugas pembangunan dan tugas sosial,” lanjutnya

Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) ini menyampaikan, penjabat sifatnya hanya mengisi kekosongan yang ada.

“Tugas utama pemerintahan itu, pertama tentu melaksanakan tugas-tugas pemerintahan dengan baik, yang kedua tugas-tugas melanjutkan pembangunan, dan yang ketiga menyapa masyarakat dan sosial,” tandasnya. (fajar online)

  • Bagikan