Bawaslu Tana Toraja Lantik 57 Panwascam  

  • Bagikan
Bawaslu Tator berfoto bersama tamu undangan usai pelantikan panwascam.

Komisioner Bawaslu Sulsel koordinator divisi SDM dan Organisasi, Syamsuar Saleh dalam sambutannya menyampaikan bahwa dari sekian banyaknya pendaftar calon panwascam, yang dilantik hari ini yang dianggap terbaik  dan paling layak untuk melakukan tugas panwascam. Dengan adanya pelantikan ini menandakan kesiapan Bawaslu untuk mengawal dan mengawasi Pilkada 2024. 

“Kita berharap kekurangan pada pemilu lalu dapat diperbaiki dalam pilkada ini. Dan sesegera mungkin membuat indeks kerawanan dalam pilkada ini. Harus sedini mungkin potensi-tensi yang ada di masing-masing kecamatan,” ucap Syamsuar. 

Dikatakannya pula bahwa tahapan pilres lalu cukup menganggu tahapan pilkada 2024 dimana perekrutan PKD yang seharusnya dilakukan oleh Panwascam harus diambil ahli oleh Bawaslu kabupaten/kota karena waktu yang sangat mepet, untuk itu diharapkan setelah pelantikan Panwascam kembali ke wilayah masing-masing untuk melanjutkan perekrutan PKD. 

Sementara itu, wakil bupati Tator, Zadrak Tombeg dalam sambutannya menyampaikan bahwa selamat kepada panwascam yang lantik yang terpilih dari sekian banyaknya peminat dan yang dipilih yang terbaik.  Untuk itu selamat mengemban tugas dan jaga netralitas, fakta integritas yang telah ditanda tangani harus terus dijaga, profesionalisme sebagai wasit dalam pilkada serentak ini, harus berjalan tegak lurus pada aturan yang ada.

“Kita berharap pilkada bisa berjalan dengan baik. Kita akan memilih bupati dan wakil bupati untuk lima tahun ke depan yang akan ditentukan oleh pilihan masyarakat dan itu tidak lepas dari kinerja Panwaslu yang ada ” pungkas Zadrak. (Cherly)

  • Bagikan