Keberangkatan gelombang pertama sebanyak empat kloter, yaitu kloter 04 pada 13 Mei, kloter 11 pada 16 Mei, kloter 17 pada 19 Mei, dan kloter 25 pada 23 Mei.
Kemudian, gelombang kedua sebanyak enam kloter, yakni kloter 36 pada 28 Mei, kloter 44 pada 1 Juni, kloter 51 pada 4 Juni, kloter 55 pada 6 Juni, dan kloter 56 pada 6 Juni, dan kloter 63 pada 9 Juni.
Masing-masing kloter terdiri atas 440 calon haji. Kemudian, khusus dalam kloter gabungan dengan jamaah asal Kabupaten Garut dan Kota Depok, calon haji asal Kabupaten Bogor hanya 155 orang.
Lalu kloter gabungan Kota Bekasi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Pangandaran, jamaah asal Kabupaten Bogor sebanyak 114 orang.
Para jemaah calon haji ini didampingi oleh 72 petugas pendamping yang telah disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Bogor. (jpnn)