Hadiri Semarak Dzulhijjah, Mussadiyah Rauf Sebut Keberadaan Wahdah Islamiyah Gowa Sangat Penting

  • Bagikan
Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Gowa, Mussadiyah Rauf menghadiri Semarak Dzulhijjah 1445 H yang dilaksanakan oleh Unit Dakwah Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Daerah Gowa yang berlangsung di Masjid Agung Syekh Yusuf Sungguminasa, Minggu (9/6).

Sementara itu, Wakil Ketua DPD Wahdah Islamiyah Gowa, Zukmawati mengatakan, ke depan lembaga muslimah Wahdah yang memiliki program kerja tidak kurang dari 250 ini diharapkan bisa digandengkan dengan Tim Penggerak PKK Gowa.

“Kami sempat berkomunikasi dengan PKK Gowa, Insya Allah muslimah Wahdah bisa berkolaborasi dengan Pokja Tim Penggerak PKK Gowa,” ujarnya.

Disampaikannya pula, semarak Dzulhijjah seperti ini adalah hari dimana umat muslim saling menasehati, saling mengingatkan tentang keutamaannya.

“Dimana di bulan Dzulhijjah ini adalah bulan berhaji bagi yang mampu, disunnahkan kita berqurban sehingga didalamnya begitu banyak hikmah yang bisa kita ambil. Salah satu diantaranya adalah bagaimana kita memperbanyak amalan-amalan kita,” tambahnya.

Ia berharap dari semarak Dzulhijjah ini ada hikmah yang bisa dipetik, salah satunya adalah hubungan islamiyah yang terbangun antar sesama. (*)

  • Bagikan