Siswa SMP Islam Athirah Bukit Baruga Tampilkan Drama Cerita Rakyat di Hadapan Orang Tua

  • Bagikan
Siswa SMP Islam Athirah Bukit Baruga menampilkan cerita rakyat

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Siswa SMP Islam Athirah Bukit Baruga menggelar pementasan drama mengangkat cerita rakyat dari berbagai daerah di Indonesia, Jumat (14/6/2024).

Diperankan siswa siswi kelas VIII, sebanyak lima drama cerita rakyat sukses dipentaskan. Cerita rakyat tersebut antara lain Sang Penakluk Rajawali, Sawerigading dan We Tenri Dio, Putri Tandampalik, I Laurang Sang Manusia Udang, dan La Upe’.

Menariknya, orang tua siswa ikut menyaksikan pementasan sepanjang acara.

Salah satu orang tua, Rosida mengapresiasi kegiatan ini.

“Sangat keren sekali untuk anak kelas delapan. Semoga (siswa) bisa lebih terampil, lebih sukses, dan lebih baik daripada sekarang,” kata orang tua dari siswa Azzam Safran dari kelas VIII.3.

“Tadi penampilan anak-anak ini, bukan saja anak saya, tetapi seluruh kelas ini sangat bagus penampilannya,” imbuh Dr. Ir. Nurul Bangsawan, M.T., orang tua dari Shakila Adyudiva kelas VIII.5.

“Kegiatan ini sangat membantu anak-anak kita untuk menyalurkan (kreativitasnya), ini wadah yang sangat bagus yang dibuat oleh Athirah,” sambung Budiyansah, S.T., M.P.W.P. orang tua dari Muhammad Daffa Diyaulhaq kelas VIII.4.

  • Bagikan

Exit mobile version