MAKASSAR, BACAPESAN.COM – REI Sulsel bersama GAJAHLUME PRO melalui PT Surya Mas Indobaja menggelar Gathering Bersama bertajuk solusi bangunan di Aula Pertemuan Kantor REI Sulsel, Rabu, 26 Juni. Itu, upaya mengeratkan silaturahmi dan memperkenalkan produk ke para pengembang.
Direktur Utama PT Surya Mas Indobaja dengan Gajahlume Pro sebagai merk utama yang menjadi pembahasan saat acara berlangsung, Kismono Wiyogo menyampaikan pihaknya senantiasa berupaya agar bagaimana silaturahmi dengan developer bisa terjalin dengan baik. Hal tersebut agar pihaknya bisa dengan mudah memperkenalkan produk dari pihaknya.
“Jadi kita melakukan gathering bersama ini semangatnya adalah untuk silaturahmi dan juga untuk edukasi produk kita Gajahlume Pro yang berkualitas tinggi kepada anggota REI Sulsel,” ucap Kismono.
Ia mengatakan merk GAJAHLUME PRO adalah produk yang masuk dalam jenis produk baja ringan, dengan beberapa produk turunan antara lain yaitu atap spandeck 9 gelombang, trimdeck 5 Gelombang, rangka kuda-kuda kanal C, reng dan rangka plafon beserta dengan beberapa produk lainnya yang juga tersedia dalam beberapa varian ketebalan, warna berikut ukuran panjang yang dapat di produksi sesuai dengan pilihan calon pembelinya.
“Produk kita ini bisa masuk semua segmen dan keunggulannya memiliki garansi karat 10 tahun untuk produk BARE (Silver),” tegasnya.
Untuk garansi produk warna, kata dia, juga 10 tahun dengan kondisi AZ100 dan 15 tahun untuk produk yang memiliki kandungan AZ150 dan ini jaminan garansi ini diterbitkan langsung oleh penyedia bahan baku yaitu PT NSBlueScope Indonesia. Dimana juga memiliki reputasi terbaik bahkan menjadi pilihan utama untuk produk turunan yang berkualitas tinggi hampir di seluruh negara saat ini.
“Produk GAJAHLUME PRO ini juga telah bersertifikat SNI dan TKDN,” katanya.