MAMUJU, BACAPESAN.COM – Dinas Kesehatan Kabupaten Mamuju akan menggelar Sosialisasi Pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Tahun 2024 di Aula Kantor Bupati Mamuju pada, Kamis (18/7/24) besok.
Diketahui, Sosialisasi Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tahap 2 dilakukan serentak di 27 provinsi di Indonesia. Kegiatan ini merupakan upaya respon imunisasi masif dan cukupan tinggi dan merata untuk memutus transmisi virus polio (PIN POLIO).
Hal itu, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Mamuju Firmawati Sewang mengatakan, pelaksanaan PIN Polio serentak akan dimulai pada 23 Juli 2024.
Pihaknya lebih dulu akan menggelar advokasi dan sosialisasi terkait pelaksanaan kegiatan 18 Juli 2024 besok.
“Besok kami gelar sosialisasi dulu di aula kantor bupati Mamuju, semua pihak yang telah di undang termasuk 23 Puskesmas dan OPD lainnya terkait pelaksanaan kegiatan ini,” terang Firmawati.
Ia menambahkan, PIN polio ini merupakan pemberian vitamin dari usia 0-7 tahun. Dengan bertujuan untuk memutus rantai polio dan melindungi anak-anak Indonesia.
Ia menyampaikan, pelaksanaan PIN Polio akan dilaksanakan serentak se-Indonesia pada 23 Juli 2024 nanti. “Bulan Juli, serentak semua se nasional kita laksanakan,” tukasnya. (Sudirman)