MAMUJU, BACAPESAN.COM – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Mamuju terus gencar melakukan sosialisasi literasi di sekolah-sekolah yang ada di kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar). Dimana, kali ini, Dispusip Mamuju melakukan kunjungan literasi di sekolah MTsN Mamuju, Jumat (9/8/24).
Dalam kunjungan tersebut, dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Mamuju, Muh. Fausan Basri yang didampingi para relawan dan penggiat literasi. Kedatangannya pun disambut hangat oleh Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri Mamuju Ikwati serta para guru dan stafnya bahkan puluhan siswa berbaris di lapangan sekolah.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Mamuju Muh. Fausan Basir mengatakan, kunjungan yang dilakukan ini merupakan langkah awal untuk membangun komunikasi dengan Madrasah Tsanawiyah Negeri Mamuju untuk membangun kolaborasi dan mengajak untuk melakukan MoU terkait dengan layanan perpustakaan di MTSN Mamuju.
“Ini langkah awal kami dari perpustakaan Mamuju bersama dengan tim pegiat literasi untuk membangun kerjasama guna untuk pelayanan perpustakaan di MTSN Mamuju ini,”jelasnya.
Kata Fausan, selain itu, pihaknya bersama tim pegiat literasi yang ada di Mamuju juga memperkenalkan buku digital yang ada di perpustakaan Mamuju, bahkan pihak dari perpustakaan Mamuju juga membuatkan akun dan password kepada para peserta didik yang ada di MTSN.
“Kami tadi bagi dua tim untuk masuk ke kelas untuk memperkenalkan aplikasi kami yakni buku digital, kami juga membuatkan akun dan password untuk login di aplikasi buku digital perpustakaan Mamuju,”ungkapnya.
Adapun nantinya program layanan yang akan diberikan oleh Dispusip Mamuju kepada MTSN Mamuju diantaranya silang layang, kelas menulis.