“Program yang kami tawarkan ini sangat direspon positif oleh guru di MTSN Mamuju ini, bahkan saat ini guru-gurunya sudah melakukan identifikasi anak-anak yang minat bakatnya penulisan cerpen, dan puisi untuk dibuatkan satu kelas ,”pungkasnya.
Fausan berharap, agar kedepannya ada wisata -wisata edukasi yang dilakukan oleh MTSN Mamuju di Dispusip Mamuju nantinya.
Semenntara itu, Wakil Kepala Kesiswaan MTSN Mamuju Taupik mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada dispusip Mamuju yang telah menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke sekolahnya untuk melakukan kegiatan literasi.
“Kami dari Kesiswaan juga memiliki program yang sama yakni Literasi, dengan hadirnya ini semoga kolaborasi dan nantinya akan dijadikan program untuk setiap hari Jumat diadakan program literasi, dan itu pak kadis sudah menyetujui. Insya Allah mudah-mudahan kegiatan literasi di MTSN Mamuju ini bisa juga berjalan secepat nya,”ujar Taupik Wakesiswaan MTSN Mamuju
Ditempat yang sama pula, Kepala Perpustakaan MTSN Mamuju Duriani Abdullah mengucapkan banyak terima kasih atas respon dari Dinas Perpustakaan Mamuju.
“Saya ucapkan banyak terima kasih atas kunjungannya, dan insyaallah kerjasama ini terutama di kelas literasi akan berlanjut terus, dan kami telah memberikan ruang penuh untuk kelas literasi ini,”ujarnya.
Ia pun juga mengucapkan terima kasih atas perkenalannya buku digital kepada murid-murid yang ada di MTSN Mamuju. “Saya lihat tadi siswa-siswi kami sangat antusias ikuti sosialisasi buku digital oleh Dispusip Mamuju,” tukasnya. (Sudirman)