MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Koordinator Komisariat (Koorkom) Universitas Muslim Indonesia (UMI) baru saja menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Yayasan Harapan Bhakti Makassar. Kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian terhadap pendidikan anak-anak di Makassar yang terhambat karena keterbatasan biaya.
Ketua Yayasan Harapan Bhakti, Muhammad Ilham Haryadi, menekankan pentingnya kerja sama ini dalam membantu anak-anak yang mengalami putus sekolah akibat kendala finansial.
“Kami dari pihak yayasan akan terus berupaya agar seluruh anak di Makassar bisa mendapatkan pendidikan yang layak tanpa biaya. Kami merasa sangat sedih ketika anak-anak terpaksa putus sekolah karena tidak mampu membayar biaya,” ungkap Ilham (13/08/2024)
Ilham menambahkan bahwa yayasan juga berkomitmen menyediakan fasilitas seperti asrama gratis bagi siswa yang tinggal jauh dari sekolah dan tidak memiliki tempat tinggal.
“Lebih dari pada itu kami juga menyiapkan asrama gratis bagi siswa yang akses jauh dari sekolah dan yang tidak memiliki tempat tinggal, maka dari itu salah satu visi kami kiranya siswa fokus belajar dan tidak memikirkan lagi soal pembayaran apapun itu di sekolah” jelasnya.
Ketua Umum HMI Koorkom UMI, Ardyansyah Rahmat, menyambut baik inisiatif ini dan menyatakan pentingnya pendidikan bagi masa depan anak-anak olehnya program ini harus disukseskan.
“Kami akan terus berusaha dan menginformasikan hal ini untuk seluruh teman-teman kader HMI baik itu eksternal. Jikalaupun ada kenalan putus sekolah silahkan menghubungi panitia kami” Kata Ardyan.
Dengan adanya MoU ini, diharapkan akan semakin banyak anak-anak di Makassar yang dapat melanjutkan pendidikan mereka tanpa kendala finansial. (*)