TAKALAR, BACAPESAN.COM – Dinas Pendidikan (Disdik) Takalar akan segera mengadakan asesmen untuk Kepala Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Tujuannya, meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) kepala sekolah di Kabupaten Takalar.
Kepala Disdik Takalar, Darwis menjelaskan saat ini proses pengusulan nama calon kepala sekolah sedang berlangsung, dan data tersebut akan diunggah ke aplikasi KSPS ke Kemendikbud.
“Kami menargetkan untuk menyelesaikan proses ini pada awal September dan berharap dapat meloloskan sebanyak mungkin calon kepala sekolah untuk mengikuti asesmen berikutnya,” ujar Darwis.
Sambung Darwis, pihaknya juga berharap dapat mengakomodasi lebih dari 175 kepala sekolah yang menjadi kuota, berkat kerja sama dengan lembaga Penjamin Mutu Pendidikan Sulawesi Selatan. Darwis menegaskan bahwa tujuan dari asesmen ini adalah untuk meningkatkan kualitas manajerial kepala sekolah, yang sangat mempengaruhi mutu pendidikan di sekolah.
Terpisah, Kepala Bidang GTK, Rifani SIP, MSi mengungkapkan saat ini mereka sedang mengunggah nama-nama kepala sekolah ke aplikasi, dan proses ini diperkirakan selesai pada akhir Agustus.
“Kami akan mengirimkan 288 nama untuk jenjang SD dan SMP, dan akan ada beberapa tahapan yang akan dilalui sehingga memungkinkan ada yang tidak lolos ke tahapan berikutnya, tergantung dari kecakapan dan kompetensi personal Kepala sekolah,” ucap Rifani.
Diketahui Asesmen ini akan mengevaluasi berbagai kompetensi kepala sekolah, termasuk kemampuan manajerial dan pemahaman tentang program pendidikan. Hasil asesmen direncanakan akan diumumkan pada September 2024. (Tiro)