Tokoh Agama dan Masyarakat Sulsel Himbau Pilgub dan Pilkada Damai di SulSel 2024

  • Bagikan
KPU

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Jelang Penyelenggaraan Pilgub dan Pilkada serentak di sulsel sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat mengajak warga sulsel untuk senantiasa menjaga jalanya proses pilgub dan pilkada serentak disulsel agar berjalan dengan ramai dan lancar.

Tokoh Masyarakat Sulsel Andi Muhammad Roem Mantan Ketua DPRD Sulsel saat ditemuo media beliau mengajak masyarakat agar senantiasa tertib dan damai menghadapi pemilu 2024.

“Sebagai masyarkat sulsel kita akan mengikuti pilkada serentak 2024 dan pertama kalinya akan dilaksanakan di indonesia, olehnya itu mari kita bersama mendukung dengan situasi harmonis dan damai dan tidak melakukan provokasi , Insya Allah kita akan mendapatkan calon pemimpin siapun kedepanya yg terpilih dengan cara baik dan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sulsel”

Selain itu ketua Tandfidziah Nahdatul Ulama Sulsel KH. Prof KH Hamzah Harun Al Rasyid juga menyampakan himbauan nya mendukung pilkada damai serentak di sulsel :

“Menghimbau kepada masyarakat sulsel untuk mewujudkan pilkada damai tanpa hoax , Tanpa Politik Uang dan Tanpa Ujaran Kebencian, demi tercibtanya kondusifitas daerah yang aman dan damai dalam rangka pilgub dan pilkada serentak di sulsel.

DAI Nasional Dasad Latif juga turut menyampaikan harapanya terkait pelaksanaan pilgub dan pilkada serentak dama di sulsel dalam himbauanya juga mengajak masyarakat untuk tetap damai

“Jika pilkada ini tidak damai pastinya yang rugi adalah kita sendiri tidak ada untungya , damai adalah jalan kasih sayang dalam agama kita masing masing”

  • Bagikan