450 Personel Polisi Amankan Demo di Makassar

  • Bagikan
Ilustrasi

MAKASSAR, BACAPESAN.COM — Kota Makassar diprediksi bakal menyala. Di beberapa titik sentral kota daeng, massa aksi dari kalangan aktivis mahasiswa dan masyarakat akan melakukan aksi unjuk rasa.

Bukan hanya lautan massa aksi yang akan memenuhi beberapa titik kota, tapi kobaran api semangat perlawanan mahasiswa juga diyakini akan menambah warna.

Pasalnya, mahasiswa dari beberapa kampus seperti Universitas Hasanuddin (Unhas), Universitas Negeri Makassar (UNM), hingga Universitas Muslim Indonesia (UMI) bakal menggelar aksi unjuk rasa.

Seperti diketahui, aksi unjuk rasa ini dalam rangka mengawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK) dan penolakan terhadap rencana Revisi Undang-Undang (UU) Pilkada oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Ketua Umum Maperwa UNM A. Idul Saputra menegaskan, mahasiswa UNM akan menggelar aksi unjuk rasa di Flyover dan depan gedung DPRD Sulsel.

“Sementara mobilisasi massa ini di kampus. Lokasi aksinya di Flyover sama DPRD (Sulsel),” ujar Idul kepada fajar.co.id, Kamis (22/8/2024).

Idul menegaskan, massa aksi dari UNM hanya fokus melakukan unjuk rasa di kota Makassar. Bersama dengan mahasiswa dari kampus lain.

“Untuk UNM fokus di Makassar,” tukasnya.

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib mengatakan, untuk mengantisipasi adanya hal yang tidak diinginkan, pihaknya mengerahkan pasukan pengamanan maksimal.

Sedikitnya, 450 personel Kepolisian dikerahkan untuk melakukan pengamanan aksi unjuk rasa dari elemen masyarakat di Kota Makassar.

“450 personel (dikerahkan untuk pengamanan aksi di Kota Makassar,” kata Ngajib, Kamis siang.

Kota Makassar menjadi salah satu pusat aksi unjuk rasa besar-besaran yang melibatkan masyarakat sipil dan kelompok mahasiswa di Indonesia.

  • Bagikan

Exit mobile version