Danamon dan Grup Perusahaan Resmi Buka DXPO by Danamon 2024 di Makassar, Ada Promo hingga Kegiatan Seru Lho

  • Bagikan
Direktur Utama PT Bank Danamon Indonesia Tbk, Daisuke Ejima Buka DXPO by Danamon 2024 di TSM Makassar, Kamis (22/8).

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) secara resmi membuka penyelenggaraan DXPO by Danamon 2024 Makassar, yang berlokasi di Trans Studio Mall, pada 22 hingga 25 Agustus 2024, sebagai bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun ke-68 Danamon.

Acara pembukaan DXPO by Danamon 2024 di Makassar ini juga dihadiri oleh para perwakilan dari grup perusahaan Danamon, yaitu Adira Finance, Home Credit Indonesia, dan Zurich Asuransi Indonesia, serta perwakilan dari Trans Studio Mall.

Melalui acara tersebut, Danamon bersama grup perusahaannya menawarkan berbagai solusi keuangan yang disesuaikan dengan kebutuhan nasabah yang beragam agar dapat menjadi mitra perbankan ideal pilihan nasabah.

Direktur Utama PT Bank Danamon Indonesia Tbk, Daisuke Ejima mengungkapkan, penyelenggaraan DXPO by Danamon 2024 merupakan cerminan dari tujuan Danamon untuk menjadi mitra keuangan terpercaya yang senantiasa berorientasi pada nasabah dan inovatif. Hal itu guna memenuhi kebutuhan nasabah dan para pemangku kepentingan, dengan menyediakan solusi finansial menyeluruh agar dapat tumbuh bersama.

“Dalam rangka perayaan ulang tahun Danamon ke 68, dan dengan semangat untuk terus bertransformasi sebagai Satu Grup Finansial, Danamon menyelenggarakan DXPO by Danamon 2024 di Makassar untuk pertama kalinya,” tegas Daisuke Ejima.

“Selama empat hari ke depan, Danamon bersama grup perusahaannya akan memamerkan kemampuan produk, layanan, dan channel yang dimiliki, serta menghadirkan berbagai promo dan kegiatan menarik yang sayang untuk dilewatkan kepada nasabah dan seluruh pengunjung DXPO by Danamon 2024 di Makassar,” tambahnya.

Selama pameran, Danamon menghadirkan penawaran khusus untuk produk tabungan Danamon LEBIH PRO/Danamon LEBIH PROiB, dan Kartu Debit, Kredit, dan Charge Danamon.

  • Bagikan