Pj Bupati Takalar Audiensi dengan Bank Indonesia, Bahas Strategi Pengembangan Ekonomi Daerah

  • Bagikan
Pj Bupati Takalar melakukan audiensi ke Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan untuk membahas pengembangan pertanian hortikultura, UMKM, serta industri kecil dan literasi keuangan daerah, Jumat, 30 Agustus 2024.

“Inovasi lain yang belum tersentuh di Sulawesi Selatan adalah Closed Loop itu sendiri, dan ini akan menjadi kebanggaan warga Takalar jika bisa diwujudkan bersama. Selain itu, hal ini juga bisa didorong menjadi inovasi pada TPID Award, untuk mengulang prestasi Kabupaten Takalar di tahun 2014 dengan meraih predikat TPID Berprestasi se-Indonesia Timur melalui inovasi Sidak Pasar,” tambahnya.

Sementara itu, Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia, Wahyu Purnawa, dalam tanggapannya memberikan apresiasi yang sangat tinggi terhadap Pemda Takalar, khususnya kepada Pj. Bupati Takalar beserta rombongan yang menunjukkan antusiasme untuk bermitra dan mendapatkan dukungan dari Bank Indonesia, baik dari segi pengembangan sumber daya manusia maupun akses ke UMKM unggulan, potensial, ekspor, dan digital, sehingga menjadi masa depan dalam penanganan inflasi di daerah.

Tampak hadir bersama Pj Bupati Takalar antara lain, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kabag BKAD, Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketapang, Kadis Perindag, Kadis Koperasi, UMKM dan Nakertrans, serta Kabag Perekonomian. (Tiro)

  • Bagikan