BPJS Ketenagakerjaan Makassar Serahkan Santunan Kematian Pada Pendeta Gereja Bethel Indonesia

  • Bagikan
Pemberian santunan dari BPJS Ketenagakerjaan

MAKASSAR, BACAPESAN – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Kantor Cabang Makassar menyerahkan santunan kematian kepada ahli waris Pdt. Marson Malaha, Gembala Gereja Bethel Indonesia (GBI) HOREB Jl. Gunung Merapi Makassar. Ahli waris adalah istri pendeta atas nama Nelly Malaha. Pada kesempatan tersebut juga turut menyaksikan Pdm. Hadyatman, gembala jemaat yang baru.

Santunan yang diberikan adalah santunan Jaminan Kematian senilai Rp42.000.000. Turut menyaksikan Pdt. Drs. Basuki Tri Nugroho,  M. Th selaku Ketua Badan Pengurus Daerah Sulawesi Selatan.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Makassar, I Nyoman Hary Sujana menyampaikan bahwa pekerja keagamaan seperti pendeta memang seharusnya terlindungi oleh BPJS Ketenagakerjaan.

Karena setiap pekerjaan memiliki resiko, kami sangat mengapresiasi Gereja Bethel Indonesia yang peduli terhadap para pendetanya. Kami berharap kedepannya seluruh pendeta dan pekerja rohani yang ada di Kota Makassar juga terdaftar dan terlindungi program BPJS Ketenagakerjaan.

  • Bagikan

Exit mobile version