Puncak Acara HUT KALLA ke-72 Tahun: Sukses Gelar Family Gathering dan Dihibur oleh RAN

  • Bagikan
Caption: Keseruan puncak acara HUT ke-72 KALLA yang digelar di Baruga Driving Range Golf, Sabtu (19/10/2024) malam.

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Puncak perayaan HUT 72 tahun, KALLA kembali menggelar family gathering untuk seluruh insan KALLA bersama keluarga. Keceriaan yang telihat dari raut wajah setiap insan KALLA selama acara berlangsung, tentunya menjadi tanda bahwa acara tersebut sukses menghadirkan momen saling terhubung di luar rutinitas kantor sehari-hari antar sesama insan KALLA maupun dengan keluarga inti.

Tahun ini, family gathering KALLA berlangsung di Baruga Driving Range Golf, (19/10/24). Semakin spesial, sebab dikemas dengan konsep kekeluargaan sehingga menambah suasana kehangatan selama pelaksanaannya. Dimana kali ini konsep yang dipilih sangat menarik, mengusung tema piknik di taman dengan nuansa alam terbuka, sempurna untuk berkumpul bersama keluarga.

Ketua Panitia HUT 72th KALLA Mifta Farid S Putra mengucapkan terima kasih kepada seluruh insan KALLA yang turut hadir dalam acara family gathering. Sebab bisnis KALLA tidak hanya berfokus di wilayah Kota Makassar namun tersebar di beberapa wilayah di Sulawesi. Seperti diketahui, KALLA merupakan kelompok usaha yang terbesar di kawasan timur Indonesia.

“Tak lupa pada hari ini saya ucapkan selamat ulang tahun KALLA yang ke 72 tahun. Selamat menikmati rangkaian acara hari ini. Nantinya kita juga akan dihibur melalui penampilan dari beberapa bintang tamu hingga beberapa award yang kita akan berikan untuk insan KALLA. Selamat menikmati kegiatan hingga selesai, selamat berkumpul bersama keluarga, selamat bersilaturahmi antar insan KALLA dari seluruh unit bisnis”, jelas Mifta Farid S Putra.

Berbagai macam kegiatan yang aktivitasnya berkaitan erat dengan keluarga dan anak-anak. Khusus untuk anak – anak insan KALLA, dihadirkan area bermain pasir, ruang movie kids, hingga fasilitas alat peraga bermain anak. Selain itu, bagi insan KALLA sendiri disiapkan area – area bermain games yang seru dan menantang untuk dimainkan. Hingga pelaksanaan parenting workshop, fun cooking, clash of champions, juga disiapkan doorprize berupa Moped untuk insan KALLA yang beruntung.

Bukan hanya sekedar aktivitas keluarga, kemeriahan acara family gathering KALLA semakin pecah saat grup musin RAN naik ke atas panggung. Lagu-lagu mereka yang hits dan energik berhasil menyatukan semua orang dalam suasana riang gembira. Tak hanya itu, penampilan dari artis- artis lokal Makassar Makassar juga menambah semarak dengan penampilan mereka yang memukau.

Sebelum memasuki puncak acara, President Director Solihin Jusuf Kalla mengatakan bahwa, kita harus terus semangat, semangat untuk selalu membangun bangsa bersama-sama. Terus semangat untuk melanjutkan perjuangan, melanjutkan roda perekonomian.

Di sela-sela ucapannya, Solihin Jusuf Kalla pun turut mengajak keluarga besar KALLA untuk bergabung bersama ke atas panggung dan memperkenalkan ke seluruh insan KALLA. Seluruh keluarga inti KALLA memiliki peran dan juga akan menjadi penerus perusahaan KALLA kedepannya.
 
Launching Ruang Keluarga

Di tengah perayaan HUT KALLA ke-72, Solihin Jusuf Kalla memperkenalkan program terbaru KALLA yakni ruang keluarga. Ruang keluarga merupakan wadah untuk seluruh insan KALLA bersama keluarga. Dimana nantinya akan dilaksanakan berbagai kegiatan seperti parenting talkshow, children’s day, dan family day. Bukan hanya kegiatan mengenai orang tua dan anak, tetapi juga kegiatan yang berkaitan untuk memperkuat keharmonisan dalam suatu hubungan, khususnya pasangan suami istri. Dengan harapan akan terbawa pada pekerjaan, sehingga insan KALLA bisa bekerja dengan lebih tenang, lebih senang dan lebih produktif.

KALLA kini menginjak usia 72 tahun, sebuah pencapaian besar yang tak lepas dari dukungan seluruh keluarga besar KALLA. Harapan untuk masa depan adalah tetap tumbuh dan berkembang hingga 100 tahun lebih dengan semangat yang sama, membangun bangsa melalui kontribusi nyata dan keberlanjutan usaha.

KALLA tidak hanya ingin menjadi perusahaan yang sukses secara bisnis, tetapi juga menjadi bagian dari masyarakat yang aktif berkontribusi dalam pembangunan bangsa. “Ke depan, kami akan terus berinovasi dan memberikan dampak positif, tidak hanya untuk karyawan dan keluarga mereka, tetapi juga untuk masyarakat luas,” pungkas Solihin.

Family gathering ini menjadi simbol betapa pentingnya arti kebersamaan dalam keluarga besar KALLA. Di usia yang ke-72, KALLA tidak hanya melihat ke belakang dengan rasa syukur, tetapi juga menatap masa depan dengan optimisme. Dengan semangat “Aktif Bersama Membangun Bangsa,” KALLA bertekad untuk terus melangkah maju, membawa perubahan bagi Indonesia. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version