MAKASSAR, BACAPESAN – Investasi emas telah menjadi pilihan populer bagi banyak orang karena dianggap relatif aman dan memiliki potensi perlindungan terhadap inflasi.
Galeri 24 Pegadaian Makassar menggelar Jewellery Exhibition di Mall Panakukang Makassar 25 Oktober – 5 November 2024.
Regional Manager Galeri 24 Makassar, Edmund Andriano menyebut event ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Makassar untuk investasi emas.
“Memenuhi kebutuhan masyarakat Makassar cenderung berinvestasi, baik itu emas batangan atau perhiasan,” ungkapnya, Jumat (25/10/2024).
Selain itu untuk untuk memenuhi antusiasme masyarakat dalam hal membeli perhiasan berupa emas atau berlian.
“Mengakomodir kebutuhan masyarakat yang sangat antusias untuk pembelian perhiasan,” jelasnya.
Galeri 24 Makassar menghadirkan berbagai koleksi perhiasan dari berbagai brand yang ada di daerah-daerah Indonesia.
Edmund menambahkan kualitas produk yang dimiliki Galeri 24 Makassar sudah melalui berbagai tahap pengujian untuk memastikan kualitasnya.
Selain kualitas, perhiasan-perhiasan koleksi Galeri 24 juga dijamin keasliannya.
“Menjual berbagai macam merk, perhiasan kami sudah melewati kualiti kontrol dijamin kualitas, keasliannya,” jelasnya.
Disisi lain, Galeri 24 memiliki program unggulan sendiri yang bergerak untuk memproduksi emas batangan.
“Kami punya program sendiri emas batangan galeri 24 pegadaian yang salah satu program unggulan kami,” imbuhnya. (FJ)