Kontingen SMP Parepare Borong Medali Emas di Festival Tunas Bahasa Ibu Sulsel 2024

  • Bagikan

PAREPARE, BACAPESAN.COM – Kontingen SMP Kota Parepare kembali menorehkan prestasi gemilang pada ajang Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) rumpun bahasa Bugis tingkat SMP se-Sulawesi Selatan tahun 2024.

Kegiatan itu, berlangsung di Hotel Novotel, pada tanggal 6-8 November. Dalam kompetensi tersebut, peserta didik Parepare berhasil membawa pulang medali emas dan meraih piala terbanyak, sehingga menjadikan Parepare sebagai juara umum tingkat SMP untuk keempat kalinya secara berturut-turut.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Parepare, Makmur Husain menyatakan apresiasi yang mendalam terhadap capaian tersebut. Menurutnya, prestasi ini merupakan hasil dari kerja sama semua pihak yang terlibat dalam mendukung pelestarian budaya di kalangan generasi muda, khususnya melalui pendidikan formal di sekolah-sekolah di Parepare.

“Alhamdulillah, prestasi juara umum FTBI tingkat provinsi kembali bisa kami pertahankan. Ini tentu berkat kerja sama dan kerja keras semua teman-teman,” katanya.

Menurutnya, prestasi ini di raih atas
kolaborasi antar guru pendamping dan guru master yang melatih dan membina anak didik di bawah kordinasi kepala sekolah dan Dinas pendidikan.

Karena itu, ia berharap tentunya kerja kolaborasi ini terus dijaga dan ditingkatkan agar kita bisa meraih prestasi lebih banyak lagi.

“Anak-anak kita yang meraih juara satu akan mewakili Sulsel pada FTBI tingkat nasional. Semoga mereka kembali bisa tampil menjadi yang terbaik,” jelasnya.

Sementara Koordinator Pendamping SMP Kota Parepare, Rahmaniar, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian tersebut. “Alhamdulillah, tabarakallah, kontingen Parepare kembali sukses meraih medali emas dan piala terbanyak pada ajang FTBI. Torehan ini kami persembahkan untuk kota kami tercinta,” kata Guru SMPN 2 Kota Parepare itu.

Dia menjelaskan, dengan keberhasilan ini, kontingen Parepare tidak hanya mengharumkan nama kota, tetapi juga menunjukkan konsistensi dalam bidang budaya dan bahasa.

“Prestasi ini menjadi bukti nyata kerja keras dan dedikasi para siswa, guru, serta pihak terkait dalam upaya melestarikan bahasa dan budaya daerah di kalangan generasi muda,” jelasnya.

Adapun rincian prestasi yang diraih kontingen Parepare di FTBI 2024 adalah sebagai berikut:

  1. Juara 1 Lomba Mendongeng Putri (Siswa SMP 2 Parepare)
  2. Juara 1 Lomba Cerpen Putra (Siswa SMP 2 Parepare)
  3. Juara 2 Lomba Komedi Tunggal Putra (Siswa SMP 1 Parepare)
  4. Juara 2 Lomba Pidato Putra (Siswa SMP 2 Parepare)
  5. Juara 2 Lomba Komedi Tunggal Putri (Siswa SMP 1 Parepare)
  6. Juara Harapan 1 Dongeng Putra (Siswa SMP 1 Parepare)
  7. Juara Harapan 1 Pidato Putri (Siswa SMP 2 Parepare)
  • Bagikan

Exit mobile version