Takalar Jadi Pelopor Nasional, Rampungkan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

  • Bagikan

TAKALAR, BACAPESAN— Kabupaten Takalar mencetak sejarah baru dengan menjadi daerah tercepat di Indonesia dalam membentuk Koperasi Desa Merah Putih, sebagai bagian dari program unggulan Presiden Prabowo Subianto dan Kementerian Koperasi dan UKM RI.

Di bawah kepemimpinan Bupati Mohammad Firdaus Daeng Manye, seluruh desa di Takalar berhasil mendirikan koperasi hanya dalam waktu satu minggu.

Langkah cepat dan strategis ini menuai pujian dari Menteri Koperasi dan UKM, Budi Arie Setiadi. Dalam pertemuan dengan Bupati Daeng Manye di Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel).

Menurut Menteri Budi Arie, keberhasilan ini bukan hanya menunjukkan kesigapan daerah, tetapi juga menjadi contoh inspiratif bagi kabupaten/kota lain di seluruh Indonesia.

Sementara itu, Bupati Takalar, Mohammad Firdaus Daeng Manye, menegaskan bahwa pembentukan koperasi ini selaras dengan komitmen Pemkab Takalar dalam mendukung program prioritas Presiden Prabowo Subianto. (Tiro)

  • Bagikan